Kesalahan Yang Sering Dilakukan Blogger Pemula

Unknown
Hai sobat, dalam kesempatan kali ini saya memosting dengan tema judul dan materi yang berbeda, Kalau biasanya penggunacerdas memosting tentang tips trick komputer sekarang saya akan memosting tentang dunia blogger. Walaupun saya tidak seorang master dibagian blogger, tetapi sedikit banyak saya juga mengerti dunia blogger yang mana saya sendiri sudah bergabung di blogger sejak 2 tahun yang lalu. Baiklah langsung saja ke materi kita kali ini, Buat para blogger-blogger pemula yang ingin bergabung dan mengenal dunia blog lebih jauh, disini saya mempunyai beberapa tips agar anda tidak melakukan kesalahan dalam pengelolaan blog. Nah apa saja yang sering dilakukan oleh blogger pemula, ini dia

Pertama, Blogger pemula sering kali menggonta ganti template. Ini ni yang sering saya lakukan pada saat awal mengenal blog. hehehe, Seorang blogger pemula menganggap menggonta ganti template itu adalah cara untuk lebih memperindah tampilan agar tidak bosan dilihat. Anggapan ini salah, karna mengganti template dapat mempengaruhi coding yang akan terindeks oleh google. Pesan saya ya cobalah setia dengan template anda :D

Kedua, Menggunakan Template yang berat. Apa maksudnya ? Template yang berat itu maksudnya template yang membuat loading page menjadi lambat, Jika kita membuka sebuah laman penggunacerdas.blogspot.com tetapi tidak muncul-muncul akibat template yang dipakai terlalu berat, pastinya pengunjung menjadi malas untuk membuka blog kita. Hal ini yang harus dihindari, usahakan menggunakan template yang simple, ringan tetapi tetap bagus untuk dipandang.

Ketiga, Penggunaan Widget yang berlebihan. Nah ini ni yang paling sering dipake oleh blog-blog anak muda. Pasang widget gak pakai aturan. Memasang widget yang berlebihan akan sangat mempengaruhi loading page juga gan. Usahakan menggunakan widget yang dibutuhkan saja dan tidak terlalu berat untuk blog anda. Dan jangan memasang widget yang mengganggu pengunjung, misalnya saya nih lagi enak-enak baca artikel  disuatu blog, eh tiba-tiba langsung muncul tuh kotak terbang like FB, follow twitter, dan goole +. Jelas ini sangat mengganggu saya sebagai pengunjung yang datang. 

Keempat, Pemasangan iklan yang berlebihan. Ini dilakukan bukan hanya oleh seorang blogger pemula, tetapi blogger tingkat atas pun sering melakukan hal ini. Memasang iklan secara membabibuta :D, sampai-sampai semua kolom widget yang tersedia digunakan untuk memasang iklan dan terkadang artikel yang ditawarkan sampai tertutup iklan bukankah ini sangat mengganggu pengunjung yang ingin membaca ? bisa-bisa pengunjung anda tidak akan mau berkunjung lagi karna terlalu banyaknya iklan disana sini gan. Kerugian pemasangan iklan berlebihan pastinya berdampak pada lambatnya blog anda saat dibuka.

Kelima, Memosting artikel secara berlebihan. Buat agan-agan yang baru saja membuka blog baru disarankan agar memosting artikel jangan sekaligus banyak, misal 1 hari anda memosting 6 sampai 10 postingan. Jangan beranggapan blog anda dapat tenar dengan mudah dan singkat dengan cara memosting artikel yang berlebihan, postinglah dengan artikel yang menarik, bagus dan pastinya secara berlahan.

Keenam, JANGAN COPAS. Hayoo apakah anda membuat blog dan terfikir untuk mengisi artikel anda dengan cara mengambil artikel orang ? Saya saranin jangan banget. Blogger sejati gak akan copas gan. Blogger sejati itu memosting artikel sendiri, menulis artikel sendiri, menemukan artikel sendiri. Jadi sebagai seorang blogger pemula, harus ditanamkan jiwa No copy No paste. :D

Mungkin itu saja yang bisa saya sampaikan tentang kesalahan yang sering dilakukan oleh blogger pemula. Semoga bermanfaat untuk anda yang membacanya dan semoga berguna untuk anda yang malas membacanya. :)

Tag Terpopuler