Disable Auto Update Pada Windows 7

Unknown | 13:53 | Be the first to comment!

Hai sobat, pada kesempatan kali ini saya akan menjelaskan bagaimana cara mematikan auto update pada windows 7, ya walaupun cara ini begitu simple dan mudah, tetapi cara ini mungkin sangat membantu untuk anda yang membutuhkannya. Apa efek dari auto update ini ?? efek yang kurang baik pada auto windows update ini ialah membuat koneksi internet anda menjadi lambat karna pemakaian koneksi internet hampir separuh digunakan untuk download update terbaru dari windows anda. Pastinya anda sangat kesal jika koneksi internet anda menjadi lambat, belum lagi jika windows anda Bajak*n, jelas nantinya pihak microsoft akan menandai windows anda dan akan mem Backlish windows anda, sangat disayangkan bukan ??

Baiklah tidak usah banyak cerita lagi, saya akan menjelaskannya langsung,

1. Pilih icon Start pada menubar di dekstop anda, sekarang klik kanan mouse pada computer , pilih Properties.

2. Terbuka kotak control panel system information, sekarang silahkan pilih Windows update.



3. Setelah itu, terbuka kotak settingan windows update, silahkan anda pilih Change setting .


4. Sekarang pada perintah important Update ,

Keterangan :
A. Install updates automatically (recommended), merupakan pilihan default dari system operasi windows. Pilihan ini akan membuat system anda secara otomais update jika anda dalam kondisi terkoneksi internet.
B. Download updates but let me choose whether to install them. Pilihan ini akan mengambil file update dari server microsoft tetapi akan melakukan konfirmasi terlebih dahulu kepada anda jika ingin menginstall file update yang telah anda download.
C. Check for updates but let me choose whether to download and install them. Pilihan ini Syatem akan konfirmasi anda terlebih dahulu sebelum mendownlaod file update dari microsoft. Jika anda mengizinkannya, proses download akan segera dimulai. Setelah proses download selesai, system akan kembali melakukan konfirmasi apakah akan menginstall file update yang telah didownload atau tidak.
D. Never check for updates (not recommended). nah , jika yang ini, system tidak akan pernah melakukan update jika penggunanya tidak melakukan sesuatu untuk menggerakkan system tersebut.

Sekarang silahkan pilih Never check for updates (not recommended) . Kemudian OK .



Nah, sampai disini langkah-langkah pun selesai, sangat mudah kan ?? sekarang tidak perlu khawatir internet anda tiba-tiba melambat karna efek dari windows auto update.
Selamat mencobanya dan jika anda merasa ada masalah, silahkan berkomentar saja.


BACA VIDIO SELENGKAPNYA



.
Read more...

Mengenal Tiga Jenis Topologi Pada Jaringan

Unknown | 18:28 | 2 Comments so far

Jaringan komputer tanpa kita sadari banyak sekali berada di sekitar kita, jaringan baik di warnet, di sekolah, ataupun jaringan yang di pakai pada kantor-kantor.Jaringan pada komputer sangat banyak jenisnya, jaringan ini yang sering disebut dengan Topologi jaringan , dan apa itu yang dimaksud dengan Topologi pada jaringan ?? Topologi adalah suatu cara

menghubungkan komputer yang satu dengan komputer lainnya sehingga membentuk jaringan.Komputer dalam suatu jaringan banyak jenis yang bisa kita gunakan untuk menghubungkannya satu dengan yang lain, inilah yang disebut dengan topologi, banyak jenis dari topologi itu sendiri, Masing-masing topologi ini mempunyai ciri khas dengan kelebihan dan kekurangannya sendiri. Dalam kesempatan kali ini saya akan menjelaskan tiga jenis topologi yang sangat sering digunakan. Baiklah langsung saja saya jelaskan satu persatu dari topologi tersebut.

1. Topologi Bus

Pada topologi Bus digunakan sebuah kabel tunggal atau kabel pusat di mana seluruh workstation dan server dihubungkan. Jaringan Bus sangat banyak digunakan , selain mudah dan simple, topologi ini banyak kelebihan - kelebihan yang lainnya. Berikut gambar dari topologi Bus :


Dari topologi Bus kita menjumpai berbagai keunggulan dan kekurangannya, berikut ini kerugian dan keuntungannya :

Keunggulan 

  • Hemat kabel karna dari sketsa gambar diatas, kabel dipasang sangat memperhitungkan jarak dan keperluan yang dijangkau oleh para komputer client, pemakaian kabel dapat dioptimalkan.
  • Lebih mudah dan murah jika ingin menambah atau mengurangi jumlah node, karena yang dibutuhkan hanya kabel dan konektornya saja.
  • Pengembangan jaringan atau penambahan workstation baru dapat dilakukan dengan mudah tanpa mengganggu workstation lain.
  • Kecepatan pengiriman data lebih cepat, karena data berjalan searah sesuai dengan pemasangan kabel.


Kelemahan

  • Kepadatan lalu lintas pada jalur utama. Karna Kabel pertama sangat banyak menanggung beban akses data.
  • Diperlukan repeater untuk jarak jauh
  • Semakin banyak jumlah computer semakin banyak computer akan menunggu giliran untuk bias mengirim data dan efeknya untuk kerja jaringan akan menjadi lambat.
  • Kabel pertama sangat rentan rusak karna penggunaan yang sangat penting bagi jalannya suatu topologi bus.
  • Kelemahan dari topologi ini adalah bila terdapat gangguan disepanjang kabel pusat maka keseluruhan jaringan akan mengalami gangguan.
  • Deteksi dan isolasi kesalahan sangat kecil


2. Topologi Ring

Di dalam topologi Ring semua workstation dan server dihubungkan sehingga terbentuk suatu pola lingkaran atau cincin. Tiap workstation ataupun server akan menerima dan melewatkan informasi dari satu komputer ke komputer lain, bila alamat-alamat yang dimaksud sesuai maka informasi diterima dan bila tidak informasi akan dilewatkan. Berikut gambar untuk topologi Ring 


Berikut adalah kelebihan dan kekurangan dari topologi ring.

Keunggulan

  • Aliran data mengalir lebih cepat karena dapat melayani data dari kiri ataupun kanan server .
  • Dapat melayani aliran lalulintas data yang padat, karena data dapat bergerak kekiri atau kekanan.
  • Waktu untuk mengakses data lebih optimal. Keunggulan topologi Ring adalah tidak terjadinya collision atau tabrakan pengiriman data seperti pada topologi Bus, karena hanya satu node dapat mengirimkan data pada suatu saat.

Kelemahan

  • Penambahan terminal /node menjadi lebih sulit bila port sudahhabis.
  • Jika salah satu terminal mengalami kerusakan, maka semua terminal pada jaringantidak dapatdigunakan.
  • Kelemahan dari topologi ini adalah setiap node dalam jaringan akan selalu ikut serta mengelola informasi yang dilewatkan dalam jaringan, sehingga bila terdapat gangguan di suatu node maka seluruh jaringan akan terganggu.
  • Jika salah satu terminal mengalami kerusakan, maka semua terminal pada jaringantidak dapatdigunakan.



3. Topologi Star

Pada topologi Star, masing-masing workstation dihubungkan secara langsung ke server atau HUB. Keunggulan dari topologi tipe Star ini adalah bahwa dengan adanya kabel tersendiri untuk setiap workstation ke server, maka bandwidth atau lebar jalur komunikasi dalam kabel akan semakin lebar sehingga akan meningkatkan unjuk kerja jaringan secara keseluruhan. Dan juga bila terdapat gangguan di suatu jalur kabel maka gangguan hanya akan terjadi dalam komunikasi antara workstation yang bersangkutan dengan server, jaringan secara keseluruhan tidak mengalami gangguan. Kelemahan dari topologi Star adalah kebutuhan kabel yang lebih besar dibandingkan dengan topologi lainnya. Berikut gambar dari topologi star


Berikut kelemahan dan keunggulan dari topologi star :

Keunggulan

  • Topologi star tidak langsung terhubung satu sama lain tetapi melalui perangkat pusat pengendali yang disebut HUB.
  • Memiliki sifat robustness yaitu jika satu link rusak maka hanya pada computer yang berada pada link tersebut.
  • Jika terjadi penambahan atau pengurangan terminal tidak mengganggu operasi yang sedang berlangsung.
  • Jika salah satu terminal rusak, maka terminal lainnya tidak mengalami gangguan.
  • Pemasangan/perubahan stasiun sangat mudah dan tidak mengganggu bagian jaringan lain.
  • Kemudahan deteksi dan isolasi kesalahan/kerusakan pengelolaan jaringan.


Kelemahan

  • Boros dengan kabel
  • Perlu penanganan yang extra daripada topologi yang lainnya
  • Lalulintas data yang padat dapat menyebabkan jaringan bekerja lebih lambat.
  • Jumlah terminal terbatas, tergantungdari port yang ada pada hub.
  • Kondisi HUB harus tetap dalam kondisi baik, kerusakan HUB berakibat lumpuhnya seluruh link dalam jaringan sehingga computer tidak dapat saling berkomunikasi. 

Nah, buat anda yang ingin membuat suatu jaringan warnet atau ingin membuat jaringan dimanapun, silahkan anda pilih diantara jenis topologi yang ada, yang mana menurut anda lebih bagus dan cocok untuk digunakan. Silahkan berkomentar jika ada yang ingin ditanyakan.
.
Read more...

Melakukan Perawatan Aktif Dan Pasif Pada Komputer

Unknown | 20:59 | 4 Comments so far


Hai sobat, Pada kesempatan kali ini saya akan menjelaskan cara merawat komputer dengan dua tipe perawatan. Kata pepatah, mencegah lebih baik dari pada mengobati. Dengan perawatan preventive, kita  bisa  menekan permasalahan yang akan muncul seminal mungkin. Perawatan  secara  teratur  akan  mengurangi  beberapa  permasalahan seperti  crash system, kehilangan data bahkan sampai kerusakan komponen sehingga sistem komputer kita berumur lebih panjang. Pada beberapa kasus, kita memperbaiki sistem yang rusak karena tidak adanya perawatan preventive yang dilakukan. Dalam dunia bisnis, perawatan ini akan menambah nilai jual komputer Anda karena sistemnya masih berjalan dengan baik.

Seperti yang sudah saya katakan diatas, terdapat dua tipe perawatan, Aktif dan Pasif. Kita namakan pasif, karena perawatan ini lebih mengarah kepada faktor lingkungan dan benda-benda non komputer yang membantu kinerja PC Anda, Sedangkan perawatan aktif adalah perawatan yang kita lakukan dalam tubuh PC itu sendiri. Baiklah langsung saja saya akan menjelaskannya : 

1. PERAWATAN PASIF

Perawatan Pasif meliputi langkah-langkah yang biasa kita gunakan untuk melakukan proteksi sistem terhadap lingkungan yang normal, baik secara fisik dan elektrikal. Hal fisik meliputi temperatur yang baik, thermal stress dari power, kontaminasi debu atau asap dan gangguan lain seperti getaran atau guncangan. Hal elektrikal meliputi ESD (electro-static discharge)/listrik statis, kebisingan power dan gangguan frekwensi radio. Berikut ini adalah tahap-tahap untuk melakukan perawatan pasif :

A. Memilih lokasi untuk komputer yang bebas dari polusi udara seperti asap, debu, kotoran dan polusi yang lain. Debu adalah salah satu musuh dari komputer, komponen komputer sangat rentan dengan kerusakan karna debu, jadi usahakan jika meletakkan komputer pada tempat yang terhindar dari debu.

B. Memperkecil kemungkinan terjadinya  variasi  suhu  di  dalam  ruangan.  Misalnya, dengan  memberi  AC  atau  tidak  menempatkan  komputer  dekat  jendela  agar komputer tidak terkena sinar matahari secara langsung. Komputer yang terkena sinar matahari langsung, tidak baik karna radiasi yang diberikan matahari sangat mengganggu komponen dari komputer itu sendiri

C. Bila memungkinkan, jauhkan komputer Anda dari pemancar atau sumber-sumber frekwensi radio. Pemancar sinyal-sinyal besar seperti Tower radio, parabola, dan sejenisnya.

D. Menyediakan outlet ground dari power yang sudah stabil dan bebas dari gangguan elektris dan interferensi. Hal ini berfungsi menghindari listrik statis. Tidak stabilnya listrik dapat memperlambat atau mengganggu kinerja dari komputer

Itulah tahap-tahap atau langkah-langkah untuk melakukan perawatan pasif. Perawatan pasif ialah perawatan dari luar yang menjaga komputer dari sisi kompnen bukan dari sisi programing. Mari kita langjutkan ke perawatan secara Aktif.


2. PERAWATAN AKTIF

Intensitas melakukan perawatan aktif sangatlah tergantung dari lingkungan dan kwalitas komponen komputer. Bila lingkungan kita kotor dan berdebu, kita harus membersihkan komputer paling tidak tiga kali dalam sebulan. Perawatan secara aktif sangat wajib dilakukan demi menjaga kesehatan komputer. Peran kita sebagai pengguna komputer sangat dibutuhkan, dengan ketekunan dan kesabaran, diharapkan anda tetap rutin untuk melakukan perawatan ini. Berikut tahap-tahap yang harus dilakukan:

A. Perawatan Untuk Non System Oprasi

- Melakukan pembersihan terhadap debu dan kotoran yang ada pada komponen komputer. Anda setidaknya membersihkan dalam jangka waktu 3 bulan sekali atau 5 bulan sekali, tergantung kondisi ruangan anda. Jika ruangan ber-AC maka anda cukup membersihkannya 2 taun sekali.

- Membersihkan konektor dan kontak pada konektor slot, konektor power supply, konektor keyboard, konektor mouse dan konektor speaker. Semua harus di cek dan pastikan tidak ada yang terlewatkan

- Melakukan pengecekan komponen, apakah ada yang rusak atau tidak, jika dirasa komponen itu sudah tidak bisa digunakan, silahkan anda ganti dengan yang baru. Komponen komputer sangatlah gampang rusak, rawatlah dengan teratur. Lihar faktor yang dapat merusak komponen komputer.

B. Untuk System Oprasi

- Melakukan Back-up data dan file-file penting pada waktu yang terjadwal, Buat system restore untuk mengantisipasi kerusakan yang tidak terduga.

-Melakukan clean up dengan menghapus semua file temporer, seperti file-file dari recycle bin, web browser history dan temporary internet files. semua file-file tidak berguna ini dapat menghambat kinerja komputer. Baca selengkapnya tentang Menjaga kemaksimalan kinerja komputer.

- Melakukan Scan Disk , Seperti yang tergambar pada namanya, ScanDisk memeriksa hard disk terhadap fragmen file yang keliru letak dan daerah kerusakan fisik. Periksa hard drive  Anda  secara teratur  dengan ScanDisk. Kenaikan mendadak pada  jumlah program yang mengalami error bisa berarti kerusakan hard disk.Gunakan software utilities yang tersedia di system oprasi anda.

- Melakukan defragment, Defragmen hard drive secara teratur untuk menjaganya berjalan lebih cepat dan  untuk meningkatkan peluang Anda memulihkan data  jika  drive tersebut mengalami crash. cek secara rutin, Defragment sangat baik untuk menjaga harddisk anda.

- Melakukan update antivirus, software, windows, dan aplikasi yang berfungsi untuk kesehatan komputer anda.

Itulah uraian secara ringkas bagaimana anda harus melakukan perawatan terhadap komputer menggunakan dua tipe perawatan. Dari penjelasan diatas, perawatan secara aktif sangat dibutuhkan, jika anda meningalkan perawatan secara aktif, maka sama saja anda memberikan umur yang singkat kepada komputer yang anda sayangi.
Selalu jaga komputer maupun laptop anda, ingat menjaga lebih baik daripada mengobatinya :) . Tunggu Update artikel baru dari saya.
.
Read more...

Mengapa Komputer Saya Tidak Bisa Bermain Game

Unknown | 17:49 | 34 Comments so far

Game sudah dikenal sejak lama, game sebagai sarana hiburan sangat diminati kalangan anak anak maupun dewasa. Game saat ini sudah banyak jenis, dan berbagai macam bentuk yang bisa kita mainkan, dari mulai game Action, adventure, horror, fun, sex dan sebagainya. Komputer ialah salah satu alat yang saat ini banyak digunakan untuk bermain game. Dahulu Komputer dibuat hanya untuk kebutuhan kerja saja, tetapi sekarang, berkat kemajuan teknologi komputer sudah bisa mencakup segala hal. Game bukan sekedar hiburan, kini game sudah menjadi hobi untuk para gamer.

Tidak semua komputer bisa memainkan game secara berlebihan, mengingat setiap komputer memiliki spesifikasi yang berbeda, ada yang rendah dan ada yang tinggi. Spesifikasi komputer sangat berpengaruh pada kinerja komputer itu sendiri. Kali ini saya akan menjelaskan mengapa komputer kita seringkali tidak bisa memainkan game yang mungkin cukup bagus . Mungkin anda merasa jengkel jika hal tersebut terjadi pada anda. Sebelum anda jengkel kepada komputer, ada baiknya jika anda melihat hal-hal dibawah ini sebagai jawaban atas kejengkelan anda :)

Pertama Lihat Spesifikasi komputer anda, Spesifikasi adalah prioritas penting untuk memastikan komputer anda sanggup atau tidak untuk memainkan game yang bagus, ada 4 komponen yang harus diperhatikan untuk menjadikan komputer anda tangguh dalam bermain game:

1. VGA , apa peran penting dari VGA ?? VGA Card berfungsi mengubah sinyal digital dari komputer menjadi tampilan grafik di layar monitor. Kartu VGA (Video Graphic Adapter) berguna untuk menerjemahkan output (keluaran) komputer ke monitor. Untuk menggambar / design graphic ataupun untuk bermain game. VGA Card sering juga disebut Card display, kartu VGA atau kartu grafis VGA sangat berperan penting dalam penayangan gambar, mengingat game sangat membutuhkan tampilan gambar yang bagus. Tempat melekatnya kartu grafis disebut slot expansi. Chipset/prosesor pada kartu VGA, banyak sekali macamnya karena tiap-tiap pabrik kartu VGA memiliki Chipset andalannya. Ada banyak produsen Chipset kartu VGA seperti NVidia, 3DFX, S3, ATi, Matrox, SiS, Cirrus Logic, Number Nine (#9), Trident, Tseng, 3D Labs, STB, OTi, dan sebagainya. Jadi VGA adalah komponen yang terpenting dalam komputer jika anda hobi bermain game

2. Prosesor ,Prosesor adalah kebutuhan kedua setelah VGA, prosesor berperan dalam menjalankan semua perintah pemrograman, jika prosesor kita lambat, otomatis kinerja saat bermain game juga melambat. Ada 2 merk terkenal pada prosesor. Intel Dan AMD, Jika anda hobi dalam bermain game dan seorang design yang menggunakan software grafik tinggi, maka sangat disarankan memilih prosesor jenis AMD.

3. RAM, sudah mengenal dengan komponen ini bukan ?? RAM dapat berfungsi sebagai memory cadangan, RAM juga ikut membantu kinerja dari VGA. Semakin besar kapasitas RAM , maka semakin baik pula kinerja komputer anda. Jadi pastikan RAM anda memiliki kapasitas yang besar, minimal 2 GB dalam 1 komputer.

4. Harddisk, Harddisk adalah alat sebagai tempat atau wadah penyimpanan file kita. Instalasi game yang ada di komputer akan masuk di harddisk, jelas, jika anda banyak menyimpan game, anda harus siap siap membutuhkan harddisk yang mempunyai kapasitas besar. Semakin besar kapasitas harddisk, maka akan lebih bagus.

Kedua, Pastikan Game yang akan anda mainkan support dengan system oprasi yang anda gunakan, Misalnya saja game A meminta system requitments 64bit sedangkan anda memiliki system 32bit. Inilah salah satu hal yang mungkin kita lupakan karna terburu buru ingin update Misi terbaru dari game tersebut. :) Lihat system requitments dari game itu, pastikan game itu bisa masuk dikomputer anda.

Ketiga, Pastikan support software atau aplikasi pendukung. Game biasanya ada yang meminta software pendukung sebagai pelengkap untuk menjalankan system yang ada pada game itu, seperti halnya net framework, beberapa game tidak mau di instal karna belum tersedianya net framework di komputer kita. Lihat selengkapnya tentang Software apa saja yang harus ada di komputer.

Mungkin Ketiga aspek penting itu sudah cukup untuk memberi kepastian dari masalah komputer anda yang tidak support oleh game game bagus. Aspek pertama ialah aspek terpenting dan harus anda perhatikan dengan jelas. Jika anda ada masukan atau mungkin anda menemukan kejanggalan lainnya yang ada di komputer sehingga komputer tersebut tidak bisa untuk di mainkan game, silahkan ditanyakan kepada saya, mungkin jika ada informasi baru, saya akan update artikel ini.
,
Read more...

Membuat File ISO Menggunakan Nero

Unknown | 14:31 | 20 Comments so far

Nero adalah salah satu dari sekian banyak software yang berfungsi dalam pembuatan file Iso dan sekaligus dapat melakukan berbagai aktifitas Burn. Nero sangat banyak digunakan dan sudah sangat terkenal. Kelengkapan dan kemudahan yang di sediakan membuat software ini sangat diminati dan di nanti-nanti Update terbaru setiap taunnya. Dari awal mula saya memakai nero 6 dan sekarang sudah Update sampai Nero 11 .

Kali ini saya akan menjelaskan bagaimana merubah format file menjadi .Iso . .Iso biasanya digunakan untuk membuat file instalan windows atau system oprasi. Dengan merubah format file menjadi .ISO, seseorang yang ingin membuat DVD instalan System oprasi menjadi sangat mudah. .Iso ialah Extensions yang berbentuk image recorder.

Dalam cara ini, saya menggunakan Nero version 10. sebenarnya sama saja dengan version-version sebelumnya, tetapi saya memilih nero 10 karna menurut saya ini lebih mudah dan simple.

1.  Jika anda menginstal Full Nero collection version 10, maka akan banyak jenis Nero di sana. Agar mudah Buka Nero yang berjeniskan Nero Express .



2. Setelah membuka Nero, sukarang pada option data, Pilih jenis Data DVD.


3. Kemudian, silahkan cari file yang akan anda jadikan ISO, pilih Add untuk mencari file. Sebagai contoh saya akan menggunakan File instalan windows 7 yang akan saya jadikan ISO. Silahkan Blog semua File dan pilih Add.



4. Setelah file di pilih, sekarang silahkan anda pilih Next untuk melanjutkan. Nah, disini kita akan mengganti Current recorder , ganti menjadi Image Recorder [DVD] , Disc neme beri sesuai keinginan anda. Jika sudah, pilih Burn.



5. Dalam proses Burn, anda diminta untuk menyimpan file. silahkan tentukan tempat penyimpanan file, silahkan ganti format .Nrg menjadi .Iso . kemudian save.



6. Jika sudah, silahkan menunggu sampai proses selesai. Proses membutuhkan sedikit waktu. Lama tidaknya tergantung besar kecilnya file .


7. Jika sudah silahkan pilih next dan close. Sekarang kita Lihat hasilnya .




Sekarang file siap untuk di masukkan DVD dan silahkan burn menggunakan Nero.
Silahkan anda coba sendiri, sangat mudah dan tidak membutuhkan waktu yang lama, Jika anda mengalami kesulitan, silahkan di tanyakan.

.
Read more...

Mengganti Bahasa Indonesia Pada Windows 7

Unknown | 21:57 | 12 Comments so far

Windows 7. Apakah komputer atau laptop anda saat ini masih menggunakan windows 7 ?? Apa yang membuat anda menyukai system oprasi windows 7 ?? Jawaban anda mungkin tidak jauh berbeda dengan jawaban saya yang di sini ^_^ . Kemudahan dan fitur-fitur lengkapnya telah membuat kita begitu tertarik padanya. Modifikasi fitur lengkap dan selalu Update, membuat kita tidak ketinggalan jaman. Salah satunya dalam hal Bahasa.

Bahasa sangat berperan aktif dalam suatu system pmrograman software, OS dan lain-lain. Kita tau bahwa windows 7 ialah system oprasi yang di ciptakan untuk dunia luas, buka hanya untuk satu wilayah tertentu. Penggunaan bahasa internasional seperti bahasa inggris sudah tidak asing lagi untuk kita.
Nahh, sekarang bagaimana jika anda belum memahami semua kandungan dalam bahasa inggris ?? tentu kesulitan jika terdapat suatu perintah atau menu-menu yang memuat bahasa inggris.

Kali ini saya akan memberi tau bagaimana cara merubah bahasa inggris menjadi bahasa indonesia, ya tentunya pada system oprasi windows 7. Caranya sangat mudah dan simple, tanpa banyak langkah dan persyaratan, langsung saja kita Download terlebih dahulu Bahasa indonesia yang akan kita instal nantinya.

Sekarang, carilah bahasa Indonesia, dan pilih system oprasi windows 7 kemudian Download.



Muncul halaman baru, silahkan pilih sesuai system anda, 32 bit atau 64bit, kemudian Download.




Setelah anda selesai download, silahkan lakukan penginstalan pada bahasa tersebut. Muncul kotak instalasi, silahkan pilih Next untuk melanjutkan.



Selanjutnya, centang atau beri tanda pada perintah I accept the license terms , kemudian Next.



Setelah itu, akan ada pemberitahuan, dan silahkan tekan Next saja. Instalasi akan dimulai, silahkan menunggu beberapa saat.
Jika instalasi sudah selesai, maka silahkan pilih Next .
Pada jendela bahasa, silahkan Anda pilih Bahasa Indonesia dan berikan tanda centang pada perintah “Apply display language to welcome screen and system accounts”. Terakhir klik tombol Change Display Language.


Sekarang komputer anda akan minta Log Off atau restart, silahkan ikuti perintahnya. Dan jika komputer anda sudah selesai log Off maka silahkan hidupkan kembali dan otomatis bahasa pada komputer anda sudah berganti menjadi bahasa indonesia.

Sekarang , jika anda ingin mengganti windows anda dengan bahasa inggris, maka silahkan klik menu Start, pilih control panel, pada item Jam Bahasa dan Wilayah klik tulisan “Ubah Bahasa Tampilan”.

Pada jendela bahasa, pilih bahasa yang Anda inginkan melalui kotak dropdown “Pilih Bahasa Tampilan”. Klik OK untuk menyimpan pengaturan.



Nah, buat anda yang ingin mencobanya, silahkan langsung saja ikuti langkah-langkahnya, tidak sulit kan ?? sekedar tau dan berbagi informasi.
Semoga sukses selalu, jangan lupa baca artikel lainnya di blog ini. ^_^
.
Read more...

Mengatasi Master Boot Record Pada Windows 7

Unknown | 13:46 | 15 Comments so far

Taukah anda tentang master Boot record atau yang di singkat dengan MBR ?? Master Boot Record (MBR) adalah bagian dari hard disk yang kira-kira berukuran 512 byte dan terletak pada sektor pertama hard disk. MBR terdiri dari dua bagian utama, yaitu boot code(446 byte) dan partition table (66 byte). Saat perintah lilo, grub-install, atau fdisk /mbr pada DOS dijalankan, semua informasi ditulis pada pada bagian boot code. Adapun bagian partition table digunakan untuk menyimpan ber-bagai informasi yang diperoleh saat perintah partisi cfdisk dijalankan.

Master Boot record dapat rusak atau terganggu karna banyak faktor. salah satu masalah yang dapat menyebabkan kerusakan ini ialah menggunakan dual System oprasi dalam satu harddisk. Hal lainnya ialah penginstalan Skins pack pada windows 7 yang dapat mengganggu MBR dari system oprasi itu sendiri. Hal ini sangat sering terjadi dan saya telah mengalaminya sendiri.

Disini saya akan berbagi pengalaman tentang masalah yang satu ini. Anda tidak perlu khwatir untuk instal ulang windows anda, kita akan mencari solusi terbaik untuk masalah ini. Disini saya lebih mengarah kepada MBR pada windows 7, karna MBR windows 7-lah yang sering mengalami kerusakan. Ciri-ciri kerusakan pada MBR ialah, munculnya perintah BootMGR is missing, Press CTRL + ALT + Del To restart  pada saat anda merestart komputer dan mencoba menghidupkannya kembali. Berikut gambar dari Boot Record yang hilang.


Tentu di buat pusing dengan masalah seperti ini, jelas saja anda hanya bisa menekan ctrl + alt + del untuk melakukan restart komputer. Baiklah langsung saja saya jelaskan cara memperbaikinya,

1. Silahkan anda masukkan DVD instalasi windows 7 anda kedalam laptop, restart komputer, masuk ke settingan BIOS dengan menekan tombol sesuai tipe komputer dan laptop anda, tombol default biasanya DEL , F2 dan F10, baca selengkapnya tentang Settingan BIOS.

2. Setelah memasuki Setup dari DVD windows, maka silahkan pilih Repair Your Computer.



3. System pada DVD installer wndows 7 akan mencari di drive mana windows 7 anda di install. Jika sudah ditemukan, lanjutkan dengan klik tombol Next.



4. pada jendela System Recovery Options ada bisa memilih mana yang akan anda gunakan, karena kita akan memperbaiki boot loader windows 7 yang hilang, maka pilih Command Prompt. Jika sudah muncul kotak command prompt, maka kita akan menuliskan beberapa perintah sederhana.

A. Jika anda ingin mengetahui lebih jauh perintah apa saja yang dapat dilakukan dengan perintah bootrec, gunakan perintah bootrec /? pada command prompt.

B. Jika Ingin memperbaiki Master Boot Record, maka silahkan gunakan perintah bootrec /fixmbr.

Sebagai contoh, saya akan menuliskan kedua perintah tersebut, setelah menuliskan perintah, silahkan tekan tombol Enter.


Baiklah, setelah anda selesai melakukan perintah, silahkan Close jendela Command Prompt anda, kemudian restart komputer atau laptop anda.

Semoga berhasil dengan cara yang sederhana ini. Jika anda masih mengalami masalah dengan MBR ini, mungkin dengan berat hati anda harus melakukan instal ulang windows 7 anda. Lihat panduan Instalasi windows 7.
.
Read more...

Mengetahui Serial Number Windows 7 Melalui Windows XP

Unknown | 13:11 | 2 Comments so far

Serial number adalah satu hal yang sangat berkaitan dengan suatu perangkat lunak atau software, tidak terkecuali dengan System oprasi. Serial number ialah susunan angka dan huruf yang di buat untuk menyegel suatu product. Jika tidak mempunyai serial number, maka suatu product yang akan kita pakai tidak bisa di gunakan secara menyeluruh.
Pernahkah anda melupakan Serial number (SN) pada DVD installer windows 7. Apa yang harus anda lakukan jika anda sama sekali lupa pada serial number tersebut. Mungkin anda akan merasa kesal atau jengkel dibuatnya. Kali ini saya akan membagi pengalaman serupa seperti anda, di sini kita akan mencari Serial number windows 7 kita melalui windows XP.

Baiklah buat sobat yang ingin mendapatkan serial number-nya kembali, silahkan ikuti tutorial di bawah ini.

1. Masukkan DVD installer windows 7 kedalam komputer atau laptop yang mempunyai System oprasi windows XP.

2. Highlight atau buka DVD tersebut.



3. Klik Tombol Search, kemudian pilih All files and folders.



4. Ketikkan kata PRODUCT di kotak pencarian , kemudian Search.



5. Jika mesin pencarian sudah menemukan file PRODUCT, sekarang silahkan klik 2 kali untuk meluhat serial number dari DVD installer anda.


Pencarian serial number sudah selesai, sekarang cobalah simpan dengan baik serial number DVD installer anda. Semoga cara ini bermanfaat untuk anda semua.
jika ada pertanyaan, silahkan berkomentar .
.
Read more...

Panduan Lengkap Instalasi Windows Vista

Unknown | 15:01 | 6 Comments so far

Hai sobat, kali ini saya akan memberikan Panduan lengkap bagaimana cara instalasi windows Vista. Pernah menggunakan system oprasi yang satu ini ? system oprasi ini pengeluaran microsoft setelah dikeluarkannya windows XP. Terbilang lebih cantik di bandingkan dengan windows XP, tetapi windows ini tidak bertahan lama dan kemudian digantikan oleh windows 7. Tampilannya tidak jauh berbeda dengan windows 7, tetapi fitur-fiturnya saja yang berbeda.

Yaudah langsung saja saya akan jelaskan.

1. Anda harus melakukan settingan terhadap BIOS anda, Anda bisa melihatnya di Setting BIOS untuk mengatur Boot Device .
Setelah melakukan settingan bios, sekarang silahkan masukkan DVD windows vista anda, Silahkan tekan tombol space atau Enter pada proses masuknya setup. Muncul tampilan seperti di bawah ini :



2. Tunggu sampai loading file selesai, kemudian muncul kotak pengisian silahkan isi sebagai berikut.
language  to install   : English
Time  and Curency  Format   : Engl ish ( united state ) bisa, indonesia juga bisa.
keyboard or input methode : US
Kemudian Next,



3. Setelah itu Klik tombol Install now,



4. Kemudian akan muncul tempat pengisian Product Key,



5. jangan di isi , silahkan lewati dengan Klik tombol Next dan akan muncul pesan Do you want to enter your product key now?, pilin NO maka akan muncul kotak dialog seperti dibawah ini : kemudian centang I aggre the license , kemudian Next.



6. Silahkan pilih Custom ,



7. Muncul settingan untuk pembagian partisi, silahkan bagi partisi sesuai dengan keinginan anda, tentu anda sudah mengetahuinya , pada Panduan Instalasi Windows 7 . Di sini saya sudah membuat dua partisi, 1 partisi untuk system dan 1 partisi lagi untuk penyimpanan data. Silahkan pilih partisi pertama sebagai tempat penginstalan, kemudian pilih Next.



8. Proses instalasi akan di jalankan, silahkan menunggu sampai proses selesai, membutuhkan waktu yang lumayan lama.



9. Jika instalasi sudah selesai, maka komputer akan restart secara otomatis, Pada waktu komputer hidup kembali, nantinya akan muncul “ press any key to boot from cd/dvd..”  jangan tekan tombol  apa  pun di  keyboard. Kemudian akan muncul pesan “please wait……”



10. Setelah itu akan muncul  kotak dialog  Choose  a  User  name  and picture.  Isikan nama  yang dinginkan pada kotak Type user name misalnya “ Ari purnomo”, masukkan password yang  dinginkan pada  kotak type  your  password, password lebih baik di kosongkan saja . Pada  choose  picture  pilih gambar  yang diinginkan kemudian tekan tombol Next.



11. kemudian muncul kotak dialog pengisian type  a  computer  name  and choose  a dekstop background. Ketikkan nama yang  diinginkan. Untuk background  dapat diubah setelah instalasi selesai dilakukan. Kemudian klik next. muncul kotak dialog lagi , silahkan pilih Ask Me latter.



12. muncul  kotak dialog  Time  dan Date Setting. silahkan cari untuk wilayah indonesia. kemudian Next.



Instalasi pun selesai, sekarang windows vista anda sudah dapat di gunakan. cukup mudah kan instalasi windows vista.
Jika anda ada pertanyaan, silahkan berkomentar saja
.
Read more...

BackUp Driver Sebelum Melakukan Instal Ulang System Oprasi

Unknown | 14:19 | 37 Comments so far

Pernahkah anda berfikir untuk instal ulang system oprasi pada komputer anda ?, mungkin anda menganggap system oprasi itu sudah rusak dan memang layak untuk di instal ulang. Pemikiran seperti itu sangat mudah untuk kita fikirkan karna kita tidak ingin berlama-lama melihat komputer kita dalam kondisi tidak baik.
Instal Ulang komputer bukan hanya sekedar mengganti System oprasi, masih banyak hal-hal yang harus anda perhatikan sebelum melakukan itu semua salah satunya ialah BackUp Driver atau penyimpanan driver untuk digunakan kembali. Apa sih Driver itu ?? mengapa perlu di BackUp ??

Driver dapat diartikan secara singkat sebagai pengemudi. Jika kita jabarkan ialah suatu perangkat lunak yang berfungsi sebagai penggerak hardware yang ada pada komputer. Masing - masing Hardware komputer mempunyai driver yang berbeda, misalnya saja driver VGA card, jika kita mempunyai hardware-nya sedangkan kita tidak mempunyai driver-nya, maka sama saja VGA itu tidak dapat berfungsi.
Dan, Mengapa driver perlu di BackUp ?? Jelas Driver perlu di backUp, karna setiap komputer mempunyai hardware yang berbeda jenis dan merknya, misalnya anda mempunyai laptop Acer yang ingin di instal ulang, tidak mungkin anda meminta driver teman yang menggunakan laptop Toshiba. Jadi , sebelum melakukan instal ulang komputer, ada baiknya anda BackUp terlebih dahulu driver anda. BackUp driver Kapan saja bisa di lakukan untuk mengantisipasi jika system oprasi anda rusak sewaktu-waktu sehingga tidak dapat di backUp lagi.

Pada kesempatan kali ini, kita akan backUp driver menggunakan bantuan software yang namanya Driver Max, Software ini sudah banyak digunakan oleh masyarakat luas. Ada lagi software yang tidak kalah bagus untuk backUp driver, namanya Driver Genius. kedua dua software ini sama saja bagi saya, tetapi Driver Max lebih mudah digunakan dan penyimpanan Driver lebih simple. Baiklah jika anda belum memiliki Driver Max, maka silahkan download

Di SINI

Link Download menggunakan Indowebster. Jika anda sudah selesai mengambil filenya, sekarang silahkan lakukan instalasi softwarenya dan jangan lupa untuk memasukkan kode serial number.
Jika instalasi sudah selesai, sekarang silahkan buka Software tersebut, kemudian pada Driver Operations, silahkan pilih Export Driver .



Sekarang muncul kata sambutan pada kotak baru, silahkan klik Next , setelah itu software akan melakukan Checking, silahkan pilih Select All, kemudian



kemudian, carilah tempat penyimpanan driver yang akan di backUp. Pilih Browse yang bergambar kaca pembesar dan Buatkan folder khusus untuk penyimpanannya.


Tinggu sampai proses BackUp selesai.
Sekarang silahkan lanjutkan pada Cara pemakaian driver yang telah kita BackUp tadi.



BAGAIMANA CARA MENGGUNAKAN DRIVER YANG TELAH DI BACKUP


Setalah kita melakukan BackUp , tentunya kita sudah bisa melakukan instal ulang system oprasi. Nah, setelah melakukan instalasi system oprasi, maka kita akan melakukan instalasi driver. Driver yang akan kita gunakan ialah driver yang telah kita BackUp sebelumnya.

Pertama, silahkan buka software DriverMax, kemudian Pada Driver Operations, Pilih Import Driver. Jadi Jika ingin BackUp kita gunakan Export, dan jika ingin menggunakan Driver yang telah di BackUp maka kita gunakan Import.

Setelah memilih Import Driver, sekarang akan muncul kotak pemberitahuan, silahkan pilih Next , untuk melanjutkan. Kemudian Silahkan Browse dan cari folder tempat penyimpanan driver yang telah kita BackUp tadi.


Setelah Next, maka muncul semua driver hasil backUp tadi, pilih Select All, kemudian Next,
Silahkan tunggu sampai selesai melakukan instalasi. Usahakan diamkan komputer anda pada saat proses berjalan.

Demikianlah cara mudah bagaimana BackUp driver menggunakan Driver Max. software ini bisa bekerja pada windows XP juga. Dan silahkan bertanya jika ada pertanyaan.
.
Read more...